Sensus ANALISIS IV HMPS Statistika FMIPA UNM

HMPS Statistika FMIPA UNM tahun 2021 telah melaksanakan kegiatan Sensus Aksi Nyata Ilmiah Mahasiswa IV (ANALISIS IV) di Dusun Pattiro, Desa Rompegading, Kecamatan Cendrana, Kabupaten Maros. Kegiatan ini merupakan salah satu item kegiatan dari ANALISIS IV yang berlangsung selama 5 hari, mulai dari tanggal 21 – 25 Juni 2021. Sebanyak 16 tim sensus beserta beberapa panitia pelaksana dan pengurus berangkat ke lokasi untuk melakukan pendataan ke warga di dusun tersebut, dengan tetap menjaga protokol kesehatan dan menerapkan 3M.

Sebanyak 111 Kepala Keluarga (KK) dari total 3 RT di dusun tersebut yang berhasil di sensus, dengan RT 1 sebanyak 52 KK, RT 2 sebanyak 36 KK, dan RT 3 sebanyak 23 KK. Nantinya hasil sensus ini digunakan sebagai indikator untuk melihat warga yang kurang dari kondisi ekonomi, hingga ditetapkan sebagai penerima sembako di kegiatan ANALISIS IV nanti. Selain itu, hasil sensus ini juga akan dipublikasikan melalui infografis dan dipresentasikan melalui seminar.

Ketua panitia ANALISIS IV, Muhammad Zulfadhli berharap semoga hasil dari kegiatan sensus ini dapat menjadi data update penduduk di dusun Pattiro yang akan bermanfaat bagi aparatur setempat serta praktisnya dapat membantu warga yang kurang dalam segi ekonomi.

Adapun kegiatan ANALISIS IV nanti akan dilaksanakan pada tanggal 26 Juli – 1 Agustus 2021 dengan beberapa kegiatan diantaranya kelompok belajar, baca tulis Al-Qur’an dan kultum, pembagian sembako, sensus & infografis, penyuluhan kesehatan, perlombaan, workshop & seminar, gotong royong, malam ramah tamah dan penutupan.

Leave a Reply